Minggu, 04 Desember 2016

SUASANA di Komplek Kuburan Teungku Chik Ditiro mendadak riuh. Beberapa pria tua terlihat bertepuk tangan. Ada yang tersenyum senang. Padahal acara sudah lama selesai. Kaum pria berkumpul di pinggir lapangan. Namun makin lama, jumlah orang yang merapat ke sana semakin banyak. "Syech Muharram katrok. Panglima geutanyoe lam prang awai," ujar seorang pria tua yang berdiri di pintu masuk komplek Meureu. Syech Muharram yang dimaksud adalah mantan Sekjend PNA yang menyatakan mendukung Mualem Muzakir Manaf di pilkada 2017. Kedatangan Muharram ternyata mendapat sambutan hangat dari pengurus Partai Aceh dan warga yang memadati komplek Meureu. Sementara Muharram didampingi puluhan mantan pengurus PNA yang kini ikut kembali bergabung dengan Partai Aceh. Ia juga sempat bersua dengan Ketua KPA Pusat, Muzakir Manaf. "Nyan watee meusaboh lagee nyan senang that hatee kamoe," ujar pria tua tadi lagi. Belakangan sosok tadi memperkenalkan diri sebagai Teungku Ismail, asal Lhoknga. "Lon senang Syech Muharram kameusaboh keulai dengoe PA. Deungon Mualem. Kiban Tabangun Aceh meunyoe sesabe droe teuh tameupakei," ujar Abdullah, warga lainnya di komplek Meureu. "Nyan Syech harus merumpok dengoe Mualem. Beulagee nyoe sabe," ujar warga lainnya lagi. Selesai berbicara dengan Mualem, Muharram kemudian menyalami satu persatu warga yang hadir di Meureu. Ia seolah menjadi bintang saat hadir di sana. "Syech lon foto dengoe droneuh siat beh," ujar beberapa Satgas PA. Sedangkan Muharram hanya mengangguk.[] - See more at: http://mediaaceh.co/news/nyan-watee-meusaboh-lagee-nyan-senang-that-hatee-kamoe-15054#sthash.60AUuM64.dpuf

0 komentar:

Posting Komentar

Categories

Unordered List

Sample Text

Popular Posts

Recent Posts

Text Widget